Jumat, 11 Maret 2016

TUGAS SINTAKSIS 2

Nama        : Nindi Radhiyani
NPM          : 146210631
Kelas         : 4B

Analisis frasa nominal, frasa verbal, frasa ajektiva, frasa numeralia, frasa adverbia , dan frasa preposisional dalam lirik lagu “Bunda” ciptaan Melly Goeslaw.
1.      Album biru (Frasa nominal)
Frasa di atas merupakan frasa nominal karena frasa nominal adalah frasa yang unsur pusat atau unsur intinya merupakan nomina.Kata album berdistribusi sebagai unsur pusat atau inti, sedangkan biru yang merupakan ajektiva sebagai atribut.
2.      Penuh debu (Frasa nominal)
Frasa penuh merupakan frasa nominal,karena kata debu berdistribusi sebagai nomina merupakan unsur pusat dan kata penuh yang juga merupakan nomina berdistribusi sebagai atribut.
3.      Gambar jiwa (Frasa nominal)
Frasa di atas berpola D-M , dan merupakan frasa nominal.Kata gambar berdistribusi sebagai unsur pusat , dan kata jiwa merupakan pewatas atau atribut.
4.      Kecil bersih (Frasa ajektiva)
Frasa di atas termasuk frasa ajektiva karena kata kecil merupakan ajektiva dan bersih juga merupakan ajektiva.kata kecil berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata bersih berdistribusi sebagai atribut.
5.      Penuh kasih (Frasa Ajektiva)
Frasa di atas merupakan frasa ajektiva.karena kata kasih merupakan ajektiva berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata penuh sebagai pewatas atau atribut.
6.      Cerita orang (Frasa nominal)
Frasa di atas merupakan frasa nominal berpola D-M.Kata cerita merupakan nomina berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata orang berdistribusi sebagai atribut.
7.      Selalu dimanja (Frasa verbal)
Frasa di atas berpola M-D dan merupakan frasa verbal.kata dimanja berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata selalu merupakan atribut.
8.      Selalu ditimang(Frasa verbal)
Frasa di atas termasuk frasa verbal.Kedua unsur di atas berpola M-D.Kata ditimang berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata selalu berdistribusi sebagai atribut.
9.      Yang indah (Frasa nominal)
Frasa di atas termasuk frasa nominal.Frasa yang indah berdistribusi sama dengan kata ganti (nomina) itu,Frasa yang indah secara tersurat memiliki penanda nominal yakni yang.Dengan pernyataan lain , frasa tersebut mengalami nominalisasi dengan penanda yang.
10.  Tangisan nakal (Frasa Nominal)
N + Ajektiva , maksudnya terdiri atas nomina sebagai induk yakni tangisan diikuti kata nakal yang merupakan ajektiva sebagai atribut.
11.  Tangisan nakal (Frasa ajektiva)
Frasa di atas termasuk frasa ajektiva karena kata nakal yang merupakan ajektiva berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata tangisan bedistribusi sebagai atribut.
12.  Tangan halus dan suci (frasa nominal)
Frasa di atas meupakan frasa nominal yang koordinatif , karena kata tangan merupakan nomina berdistribusi sebagai unsur pusat diikuti dengan halus dan suci yang berdistribusi sebagai atribut.
13.  Tubuh ini (Frasa nominal)
Frasa di atas berpola D-M.Frasa tersebut frasa nominal .kata tubuh berdistribusi sebagai unsur pusat dan diikuti kata ini sebagai pewatas atau atribut.
14.  Jiwa raga (Frasa nominal)
Frasa di atas termasuk frasa nominal , karena kata jiwa merupakan nomina berdistribusi sebagai unsur pusat dan diikuti kata raga yang merupakan nomina sebagao atribut.
15.  Seluruh jiwa (Frasa Nominal)
Frasa di atas berpola M-D.Frasa di atas termasuk frasa nominal.kata jiwa merupakan nomina berdistribusi sebagai unsur pusat dan kata seluruh sebagai pewatas.
16.  Di dalam hatiku

Frasa di atas termasuk frasa preposisional/depan karena terdapat kata depan di sebagai penanda , diikuti oleh dalam hatiku sebagai aksisnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar